Keindahan alam, kuliner dan Budaya merupakan hal yang tidak
terpisahkan dan menjadi beberapa aspek daya tarik pariwisata suatu tempat. Tulisan
ini adalah sekilas dari gambaran isi karya tulis yang dibuat dalam ajang
Pemilihan Mas dan Mbak Kebumen 2014.
Kita melihat kondisi nyata Negara Indonesia ini yang dibilang “kaya”, apasaja yang dimikili
Indonesia? ternyata Indonesia yang dikenal sebagai Negara kepulauan terbesar
ini memiliki sekitar 13.466 Pulau besar da kecil dan masih ada juga pulau yang
belum bernama. Keadaan ini membuat masyarakat Indonesia juga hidup dengan
keberagaman. Makanya sering kita dengar istilah bineka tunggal ika, ya memang
kita berbeda-beda tapi tetap satu INDONESIA :D
Nah, banyaknya etnis dan budaya serta karya seni ini menjadi
suatu kekuatan dan peluang yang tidak dimiliki Negara lain, jadi bolehlah kita
berbangga dengan apa yang kita miliki, dengan mencoba untuk bisa tetap melestarikan
tentunya.
Setelah kita berbangga dengan Indonesia mari kita lihat lagi
lebih dekat dengan apa yang ada di sekitar kita, KEBUMEN.
Apa itu KEBUMEN ? ???
Kebumen
merupakan kabupaten di Jawa Tengah yang di dalamnya memiliki berbagai
kebudayaan dan tradisi. Letak kabupaten Kebumen ini juga memiliki keindahan
alam yang mempesona. Selain itu, Kebumen juga memiliki beberapa peninggalan
sejarah yang memang hanya ditemukan di Kebumen.
JADI
?? seberapa besar potensi daya tarik pariwisata Kebumen ???
Ternyata
keragaman, keunikan serta keindahan alam tropic Indonesia dilengkapi dengan
ragam budaya, adat dan kuliner setempat inilah yang menjadi identitas local yang
membedakan dengan daerah lain.
Keberadaan
tempat-tempat yang memiliki potensi besar untuk pariwisata serta adanya
keberagaman budaya, adat serta kuliner di kebumen akan menjadi daya tari bagi
wisatawan. Potensi besar itu akan menjadi berkembang bila terdapat sumber daya
Manusia yang mampu untuk mengolahna dan mengembangkannya agar lebih maju.
Dan
lagi….
Kegiatan
kepariwisataan kesenian tradisional merupakan salahsatu daya tarik wisata
budaya yang potencial. 2 Dengan mengembangkan kreatifitas, Kebumen
bisa memulai untuk mempromosikan potensi Pariwisatanya melalui Kepariwisataan
kesenian tradisional.
Mari
bersama majukan pariwisata Kota kebumen, sebagai langkah untuk mengembangkan
potensi pariwisata, peningkatan pendapatan daerah dan mensejahterakan
masyarakat Kebumen.
Oleh: Noni Apreleani
@ApreleaNoni
Oleh: Noni Apreleani
@ApreleaNoni
No comments:
Post a Comment